Alfamidi Raih Penghargaan Indonesia Prestige Brand Award 2018

PT Midi Utama Indonesia Tbk berhasil meraih penghargaan Indonesia Prestige Brand Award 2018 dalam kategori Top 5 Prestige Brand in Mini Market. Dengan prestasi ini membuat merek Alfamidi akan terus semakin dikenal oleh publik luas.Indonesia Prestige Brand Award 2018 dalam kategori Top 5 Prestige Brand in Mini Market. Dengan prestasi ini membuat merek Alfamidi akan terus semakin dikenal oleh publik luas.
General Manager Marketing Alfamidi, Rini Hestrinalia berterima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi, khususnya seluruh pelanggan setia yang selalu berbelanja dan menikmati beragam promo dari Alfamidi ini.
Menurutnya, tingkat kepuasan konsumen menjadi prioritas utama dari Alfamidi. Salah satunya selalu mengevaluasi kualitas pelayanan yang diberikan pada setiap toko. 
”Berbagai cara telah kami lakukan salah satunya dengan mengadakan diskusi dan menanyakan opini terhadap para konsumen. Sehingga dari hal-hal tersebut, Alfamidi dapat terus meningkatkan dan menjaga kualitas pelayanannya terhadap para pelanggan. Berbagai program juga dibuat untuk mengapresiasi dan memberikan pengalaman berbelanja tak terlupakan bagi para pelanggan,” katanya. 
Alfamidi berharap kedepannya akan terus selalu memberikan yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan pelanggan. Dengan demikian konsumen dapat merekomendasikan brand Alfamidi kepada orang banyak. Selain itu, berbagai pembenahan juga dilakukan agar tingkat loyalitas konsumen semakin tinggi di toko-toko Alfamidi yang tersebar hampir di seluruh wilayah Indonesia. 
Dalam tren digital dan sosial media seperti sekarang ini, Alfamidi juga tidak ketinggalan untuk memanfaatkan media tersebut untuk menjalin interaksi dengan para pelanggannya. Tujuannya untuk kepuasan dan penghargaan atas kesetiaan pelanggan terhadap Alfamidi. 
Founder Warta Ekonomi, Fadel Muhammad mengatakan, semua perusahaan ingin memiliki merek ternama. Namun untuk menjadi sebuah perusahaan yang memiliki merek ternama tidak mudah. Diperlukan berbagai upaya, komitmen, kerja keras, dan sinergi baik dari segi internal maupun eksternal untuk menghadapi para kompetitor. “Konsistensi merupakan hal yang amat penting untuk dapat meningkatkan eksistensi perusahaan dalam persaingan yang sangat ketat ini,” katanya